Lukman Abunawas Ajak Seluruh Kader PDIP Menangkan Ganjar-Mahfud

Sigit Purnomo, telisik indonesia
Senin, 22 Januari 2024
0 dilihat
Lukman Abunawas Ajak Seluruh Kader PDIP Menangkan Ganjar-Mahfud
Lukman Abunawas ajak seluruh kader PDIP untuk menangkan Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai presiden dan wakil presiden. Foto: Ist.

" Menjelang pemungutan suara Pemilu 2024 yang tinggal menghitung hari, Lukman Abunawas ajak seluruh kader PDIP untuk menangkan Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai Presiden dan Wakil Presiden "

KONAWE, TELISIK.ID - Menjelang pemungutan suara Pemilu 2024 yang tinggal menghitung hari, Lukman Abunawas ajak seluruh kader PDIP untuk menangkan Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai Presiden dan Wakil Presiden.

Hal tersebut diungkapkan oleh Lukman Abunawas saat menghadiri Pertemuan terbatas dalam rangka penguatan internal dengan seluruh pengurus, simpatisan dan kader, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kabupaten Konawe di Unaaha, Senin (22/1/2024).

Lukman Abunawas mengajak seluruh kader partai untuk bergotong royong memenangkan pemilu 2024, serta PDIP di semua tingkatan harus bergerak turun ke bawah agar pada pilpres bisa mengantarkan Ganjar Pranowo - Mahfud MD menjadi Presiden dan Wakil Presiden.

Lebih lanjut, mantan Bupati Konawe dua periode itu menegaskan, untuk pilkada Konawe, PDIP memberikan dukungan kepada Ketua DPC PDIP, Rusdianto untuk maju bertarung.

Baca Juga: Anggota DPR Fachry Pahlevi Konggoasa Minta LSM Usut Oknum Bermain di Program Aspirasinya

"Pemilu kita menangkan Ganjar - Mahfud menjadi Presiden dan wakil Presiden. Untuk Pilkada, Rusdianto bupatinya," kata Lukman Abunawas.

Untuk mewujudkan semua itu, LA sapaan akrab Ketua DPD PDIP Sulawesi Tenggara menyebut, semua sumber daya partai harus solid bergerak.

"Untuk mengusung kader sendiri maju sebagai calon gubernur, kita targetkan sembilan kursi di DPRD Sultra, dan calon bupati Konawe itu minimal enam kursi. Dan itu bisa kita wujudkan jika semua bergotong royong," kata LA.

Sementara itu, Ketua DPC PDIP Konawe Rusdianto menyampaikan, PDIP Konawe di semua tingkatan sudah bergerak untuk pemenangkan pemilihan presiden dan wakil presiden serta pemilihan legislatif.

"Kami sudah siap bertarung dan memenangkan pemilu ini. Semua solid memenangkan Ganjar - Mahfud dan caleg PDIP di semua tingkatan," kata Rusdianto.

Untuk pileg 2024 ini, Rusdianto menargetkan tujuh kursi DPRD Konawe. Sehingga ke depan, pada pemilihan kepala daerah, PDIP bisa mengusung kadernya tanpa koalisi.

"Kami optimis target tujuh kursi bisa diraih. Semua caleg kita siap tempur," terangnya.

Lebih lanjut, Rusdianto menekankan, untuk pemilihan gubernur Sulawesi Tenggara, PDIP Konawe bulat mendukung Ketua DPD PDIP Sulawesi Tenggara, Lukman Abunawas.

Baca Juga: Banjir hingga 2 Meter, Ratusan Rumah di Kolaka Terendam

Kata dia, seluruh sumber daya PDIP Konawe siap digerakkan untuk mengantarkan Lukman Abunawas untuk menjadi orang nomor satu di Bumi Anoa, Sulawesi Tenggara.

"PDIP Konawe siap berjuang untuk mengantarkan bapak H. Lukman Abunawas menjadi gubernur Sultra selanjutnya," pungkas Rusdianto.

Di tempat terpisah, Sekretaris DPC PDIP Konawe, Karaeng Asis Daeng Massa menjelaskan, keraguan seluruh kader terkait Pilkada Konawe sudah terjawab. Sehingga, apa yang disampaikan oleh Ketua DPD PDIP H. Lukman Abunawas menjadi semangat baru bagi seluruh kader dan simpatisan.

"Saya kira semua sudah terjawab. Pak LA sudah menegaskan bahwa untuk Pilkada Konawe, PDIP akan mengusung kadernya sendiri, yakni pak Rusdianto. Kami juga di DPC PDIP Konawe solid mendukung Ketua DPD H. Lukman Abunawas sebagai calon gubernur Sultra," pungkas Karaeng sapaan akrab Sekretaris DPC PDIP Konawe. (A-Adv)

Penulis : Sigit Purnomo

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga