Pertama di Kendari, Sepeda Air Rakitan Sendiri

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Kamis, 24 Februari 2022
0 dilihat
Pertama di Kendari, Sepeda Air Rakitan Sendiri
Sparta buatan Sarjanadin Naudu. Foto: Nur Khumairah Sholeha Hasan/Telisik.

" Melihat peluang usaha yang menjanjikan, Sarjanadin Naudu mencoba membuat seperda air yang diberi nama Sparta "

KENDARI, TELISIK.ID - Melihat peluang usaha yang menjanjikan, Sarjanadin Naudu mencoba membuat seperda air yang diberi nama Sparta.

Melihat sebagian besar masyarakat Kota Kendari yang hanya menggunakan kawasan pinggir pantai ataupun pinggir teluk sebagai sarana rekreasi dan aktivitas di sore hari, membuat Nadin sapaan akrabnya,  tertarik memanfaatkan area Tambat Labuh Teluk Kendari sebagai wahana rekreasi baru.

"Masyarakat Kendari ini kan, hanya memanfaatkan pinggiran Teluk Kendari, jarang sekali ada wahana ataupun permainan air seperti sepeda dan sejenisnya," ujarnya pada Telisik.id, Kamis (24/2/2022).

Dia mengatakan, ide tersebut dia wujudkan pada tahun 2020 silam. Saat itu ia mulai merakit sepeda air, walaupun tak sedikit kegagalan yang ditemuinya.

"2020 akhir itu saya buat pertama kali sepeda air, 2 kali gagal, tapi dalam kegagalan itu, saya pelajari juga apa-apa yang menjadi hambatan dan faktor gagalnya," ujarnya.

Dia mengatakan jika area Tambat Labuh Teluk Kendari sangat berpotensi sebagai wahana bermain ataupun sebagai pengembangan wisata olahraga jika dilihat dengan jeli.

Saat mencoba meresmikan Sparta miliknya, Nadin mencoba sepeda airnya start dari Kendari Water Sport ke area mangrove depan kantor DPRD Kota Kendari, kemudian finish di Masjid Al-Alam Kendari.

Baca Juga: Tingkat Capaian Vaksinasi Diperlukan, Demi Terwujudnya Masyarakat Sehat dan Produktif

"Ini saya sudah uji keliling, dan Alhamdulillah bagus," ujarnya.

Sejak mulai digunakan oleh masyarakat sekitar pada 2 Februari 2022, cukup banyak yang penasaran dengan sepeda air miliknya. Dia juga mengatakan jika Sparta bisa digunakan oleh anak kecil hingga dewasa.

"Ini bisa anak kecil, dewasa, bahkan bisa sampe BB 95 kg," ujarnya.

Hingga kini, dia sudah berhasil membuat 3 unit Sperta yang telah dioperasikan di area Tambat Labuh depan Hotel D'Blitz yang dimulai sejak pukul 15.30-17.30 Wita.

Salah seorang anak kecil yang biasa mangkal, Aldi mengatakan sangat senang naik sepeda air Sparta.

Baca Juga: Minyak Goreng di Kendari Masih Langka, Dewan Segera Sidak Lapangan

"Ini jadi tambahan bermain. Senang sekali bisa bermain keliling-keliling di atas air," ujarnya.

Salah seorang pengguna Sparta, Hilda mengatakan, Sparta bisa menjadi objek wisata baru di Tambat Labuh.

"Bagus water sportnya, selain bisa menikmati pemandangan juga bisa keliling sekitar teluk," ujarnya. (A)

Reporter: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali 

Baca Juga