Pj Bupati Buka Expo HUT ke-9 Buton Tengah

Mutarfin, telisik indonesia
Minggu, 23 Juli 2023
0 dilihat
Pj Bupati Buka Expo HUT ke-9 Buton Tengah
Pj Bupati Buton Tengah, Andi Mohammad Yusuf saat membuka kegiatan secara resmi pameran Buton Tengah Expo sebagai rangkaian peringatan HUT ke-9. Foto: Ist.

" Penjabat (Pj) Bupati Buton Tengah, Andi Muhammad Yusuf membuka secara resmi pameran Buton Tengah Expo sebagai rangkaian peringatan HUT ke-9 di lapangan Lakorua Kecamatan Mawasangka Tengah "

BUTON TENGAH, TELISIK.ID - Penjabat (Pj) Bupati Buton Tengah, Andi Muhammad Yusuf membuka secara resmi pameran Buton Tengah Expo sebagai rangkaian peringatan HUT ke-9 di lapangan Lakorua Kecamatan Mawasangka Tengah.

Pj Bupati, Andi Muhammad Yusuf mengungkapkan, pada HUT ke-9 Kabupaten Buton Tengah mengusung tema bersama merajut Buton Tengah sejahtera yang memiliki makna, seluruh komponen masyarakat dari Desa Baruta di Kecamatan Sangiawambulu hingga Desa Kokoe Kecamatan Talaga Raya bersinergi, saling memperkuat untuk meningkatnya kesejahteraan masyarakat.

"Malam ini, mari kita bersatu sebagai satu keluarga besar untuk merayakan pencapaian kita bersama. Kita patut mengapresiasi semua pihak yang telah berkonstribusi dalam kesuksesan Kabupaten Buton Tengah, termasuk pemerintah, tokoh masyarakat, pemangku kepentingan serta seluruh masyarakat yang telah berperan aktif dalam membangun daerah ini," ungkapnya, Minggu (23/7/2023).

Baca Juga: HUT Buton Tengah ke-9, Manifestasi Sejarah Perjalanan Pembangunan Daerah

Ia menambahkan, saat ini bisa melihat perkembangan Kabupaten Buton Tengah dalam sembilan tahun terakhir. Dalam periode waktu itu, telah mencapai berbagai pencapaian yang luar biasa di bidang pembangunan ekonomi, infrasruktur, pendidikan, pariwisata dan kesejahteraan masyarakat. Semua pencapaian itu tidak akan mungkin terjadi tanpa dukungan dan kerja keras dari seluruh masyarakat.

"Dalam perayaan HUT ke-9  Buton Tengah ini ada beberapa rangkaian kegiatan yang dilaksanakan diawali dengan karnaval budaya, pertandingan futsal, pasar murah, pelayanan perizinan, lomba-lomba seperti lomba cipta menu, lomba puisi pelajar, lomba katinting, senam bersama dan jalan santai, sosialisasi tenun daerah, tabligh akbar, dan hiburan rakyat," urainya.

Lebih lanjut, Pj bupati mengatakan, perayaan HUT Buton Tengah ini menjadi salah satu momentum bagi usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang ada di Buton Tengah untuk diperkenalkan.

"Dalam kesempatan ini, saya menyampaikan tentang pentingnya penguatan UMKM, di mana memainkan peran kunci dalam pertumbuhan ekonomi dan pembangunan daerah kita, melalui penguatan sektor ini, kita dapat menciptakan dampak positif yang berkelanjutan. UMKM merupakan tulang punggung ekonomi kita, memberikan konstribusi yang signifikan terhadap penciptaan lapangan pekerjaan, peningkatan pendapatan masyarakat, dan peningkatan kualitas hidup," paparnya.

Di usia ke-9, Pj bupati mengajak memperkuat tekad untuk terus berinovasi, memajukan sektor-sektor yang masih perlu ditingkatkan serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Baca Juga: Kunjungi Kabupaten Wajo, Pj Bupati Buton Tengah Ajak Kerjasama Bidang IKM

"Saya berharap, perayaan HUT ini menjadi momen yang penuh kegembiraan, inspirasi dan semangat baru untuk mewujudkan visi kita menjadi kabupaten yang maju, sejahtera, dan berkelanjutan. Selamat HUT ke-9 Buton Tengah. Mari kita lanjutkan perjalanan kita bersama untuk masa depan yang lebih baik," tutupnya.

Selain itu, Kepala Dinas Pariwisata Buton Tengah, Usman Mbolosi Menyatakan, di usia ke-9 ini, patut berbangga dengan potensi alam yang dimiliki Buton Tengah yang begitu beragam, dapat dilihat dari sektor pariwisata.

"Keindahan wisata kita lengkap dari pantai dan gua kering maupun basah serta objek-objek wisata lainya, merupakan potensi besar patut kita kembangkan," jelasnya. (B-Adv)

Penulis: Mutarfin

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga