Rawan Kecelakaan, Warga Swadaya Perbaiki Jalan

Sunaryo, telisik indonesia
Sabtu, 29 Oktober 2022
0 dilihat
Rawan Kecelakaan, Warga Swadaya Perbaiki Jalan
Warga Jalan Diponegoro memperbaiki jalan rusak secara swadaya menggunakan batu kapur. Foto: Sunaryo/Telisik

" Warga melakukan perbaikian secara swadaya dengan cara menimbun menggunakan batu kapur "

MUNA, TELISIK.ID - Kondisi Jalan Diponegoro, Kelurahan Waponiki, Kecamatan Katobu, Kabupaten Muna, rusak parah. Lubang di mana-mana, sangat membahayakan pengendara.

Warga pun turun tangan melakukan perbaikian dengan cara menimbun menggunakan batu kapur.

"Kita swadaya menimbunnya," kata Amir, salah seorang warga, Sabtu (29/10/2022).

Amir mengaku, jalan yang berlubang, sangat rawan kecelakaan. Sudah banyak pengendara yang terjatuh akibat menghindari lubang besar di tengah jalan.

Baca Juga: Pemkab Konawe Luncurkan Command Center dan Media Center Diskominfo

"Kondisi jalan yang rusak ini sudah sangat meresahkan," timpalnya.

Ketua Komisi III DPRD Muna, Awal Jaya Bolombo mengapresiasi warga Jalan Diponegoro yang telah melakukan perbaikan jalan secara swadaya. Ia mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna untuk memprioritaskan perbaikan jalan tersebut yang dikarenakan mobilitas kendaraan yang melintas sangat besar.

Baca Juga: Korban Kebakaran di Muna Barat Dapat Bantuan dari Pemda

"Kami di dewan akan mengawal penganggarannya tahun 2023," janji Ketua DPC Demokrat itu.

Sementara itu, Plt Kadis PUPR Muna, Aswan Kuasa menerangkan, perbaikan jalan Diponegoro menjadi prioritas tahun 2023 bersama dengan ruas jalan Sitti Goldaria.

"Kita usulkan di DAK tahun 2023," pungkasnya. (A)

Penulis: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga