TNI Tangkap 3 Terduga Pengoplos Pupuk, Polisi Minta Keterangan Ahli

Reza Fahlefy, telisik indonesia
Minggu, 12 Maret 2023
0 dilihat
TNI Tangkap 3 Terduga Pengoplos Pupuk, Polisi Minta Keterangan Ahli
Tiga orang yang diamankan oleh Kodam I Bukit Barisan terkait kasus dugaan oplosan pupuk di Kota Medan. Foto: Dok. Tim Penerangan Kodam

" TNI dari Kodam I Bukit Barisan mengaku sudah menyerahkan kasus dugaan praktik melakukan oplosan pupuk ke Polda Sumatera Utara. Mereka akan terus memantau perkembangannya "

MEDAN, TELISIK.ID - TNI dari Kodam I Bukit Barisan mengaku sudah menyerahkan kasus dugaan praktik melakukan oplosan pupuk ke Polda Sumatera Utara. Mereka akan terus memantau perkembangannya.

Kepala Penerangan Kodam (Kapandam) I Bukit Barisan Kolonel Rico Julyanto Siagian mengatakan itu kepada awak media melalui selularnya Minggu (12/3/2023) petang.

"Benar, 3 orang yang diamankan (Tim Inteldam) sudah diserahkan ke Polda Sumatera Utara. Kami tunggu perkembangan seperti apa," kata Kolonel Rico Julyanto Siagian.

Baca Juga: Polisi Diminta Periksa Oknum Anggota DPRD Medan Diduga Salah Gunakan SKPI

Terpisah, Kepala Bidang Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Hadi Wahyudi ketika dikonfirmasi mengaku, kasus dugaan oplosan pupuk itu masih dalam proses penyelidikan.

"Iya masih proses penyelidikan, tim sedang melakukan pendalaman terkait dengan kasus ini. Bahkan, pupuk-pupuk itu juga masih dilakukan pemeriksaan oleh tim ahlinya," ungkapnya.

Ketika awak media mengatakan apakah sudah menetapkan tersangka dan sudah naik tahap penyidikan. Kabid Humas Polda Sumatera Utara kaget.

"Kata siapa sudah ada tersangkanya, proses saja masih penyelidikan. Memang ada tiga orang yang diserahkan pihak Kodam I Bukit Barisan. Tapi status ketiganya masih sebagai saksi, belum ada tersangka, belum ada yang ditahan," tuturnya.

Menurut Hadi, tim dari Subdit Industri dan Perdagangan (Indag) Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditresrimsus) Polda Sumatera Utara sedang menjadwalkan pemeriksaan saksi ahli.

"Nanti, tim akan memeriksa saksi ahli. Jika sudah didapatkan hasilnya, pasti akan kami sampaikan," terangnya.

Baca Juga: Papan Reklame Raksasa Dinilai Resahkan Warga, Kasatpol PP Medan Angkat Bicara

Sebagaimana diketahui, Kodam I Bukit Barisan melakukan penggerebekan gudang pupuk diduga oplosan di Jalan Budi Luhur, Kelurahan Sei Sekambing C, Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan, Selasa 7 Maret 2023.

Informasi yang didapat, pupuk Dolomit diduga dicampur dengan pupuk merk Mutiara, TSP, Ponska dan Borak. Selanjutnya dikemas ke dalam karung 50 Kilogram lalu dijahit dan diedarkan ke pasaran.

Pupuk itu diduga dijual pengusaha itu ke pasaran dengan harga seperti merek Kcl mahkota Rp 435 ribu per karung, mutiara 1616 Rp 600 ribu dan meroke Mop Rp 550 ribu. Adapun tiga orang yang diamankan itu diantaranya IW, RL dan AL. (B

Penulis: Reza Fahlefy

Editor: Kardin 

 

BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga