Balon Wali Kota Kendari Razak: Tugas Kita Lawan Faktor X yang Mengganggu Demokrasi
Sigit Purnomo, telisik indonesia
Kamis, 29 Agustus 2024
0 dilihat
Abdul Razak usai mendaftar di KPU Kota Kendari sebagai bakal calon Wali Kota Kendari. Foto: Sigit Purnomo/Telisik
" Bakal pasangan calon (bapaslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, Abdul Razak – Afdal, merupakan bapaslon terakhir yang mendaftar ke KPU Kota Kendari "
KENDARI, TELISIK.ID - Bakal pasangan calon (bapaslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, Abdul Razak – Afdal, merupakan bapaslon terakhir yang mendaftar ke KPU Kota Kendari, Kamis (29/8/2024).
Abdul Razak - Afdal didampingi ribuan pendukung dan simpatisan serta pengurus dan kader dari dua partai pengusung yaitu PAN serta Perindo.
Selain dua partai pengusung, Abdul Razak - Afdal juga mendapat dukungan dari Partai Garuda dan Partai Buruh untuk mantap maju bersaing dengan bapaslon lainnya merebut kursi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari.
Dalam kesempatan itu, Abdul Razak berbicara mengenai konstalasi politik yang sedang terjadi. Ia menilai bahwa calon lain belum pernah bertarung dalam pemilihan Wali Kota Kendari.
Baca Juga: Ruksamin - Sjafei Kahar Bentuk Tim Pemenangan di 17 Kabupaten/Kota Usai Tes Kesehatan
"Saya tidak menyebut siapa saja, tetapi calon lain belum pernah bertarung,” ujarnya.
Razak optimis bisa meraih dukungan yang dominan dari pemilih. Sikap optimis itu didasarkan pada pengalamannya yang pernah menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Kendari selama empat periode dan dua periode menjadi anggota biasa.
Selain itu, Razak juga terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara pada Pemilu Legislatif 2024 dari daerah pemilihan Kota Kendari.
“Berarti dukungan dari masyarakat kepada saya itu jelas sudah ada,” tegas Raza dengan percaya diri (pede).
Namun, Razak tak memungkiri adanya hal-hal lain yang disebutnya sebagai faktor X yang dapat mengganggu proses demokrasi yang sedang berlangsung.
Baca Juga: Abdul Razak - Afdhal Harap KPU dan Bawaslu Netral
“Olehnya itu, tugas kita bersama untuk dapat melawan faktor-faktor x ini, sehingga aspirasi dari masyarakat ini tidak terabaikan,” tambahnya.
Dalam hal pemilihan wakilnya, Razak menilai bahwa Afdal merupakan sosok yang pas karena sebagian besar pemilih di Kota Kendari merupakan kaum milenial dan Afdal mewakilinya.
“Selain itu, dalam pemilihan wakil saya juga melihat nantinya Afdal akan banyak berkontribusi terhadap pembangunan di Kota Kendari karena beliau merupakan insinyur tata kota,” tutur Razak.
Tempat yang sama, Afdal mengungkap bahwa dirinya sudah memutuskan untuk bersama-sama memberikan dukungan kepada Abdul Razak untuk dapat memimpin masyarakat Kota Kendari.
“Yang pasti harus dipahami adalah Pak Razak sebentar lagi akan menjadi pemimpin kita di Kota Kendari,” ujarnya. (B)
Penulis: Sigit Purnomo
Editor: Mustaqim
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS