Menelisik Dinasti Bupati Arusani di Buton Selatan

Deni Djohan, telisik indonesia
Sabtu, 19 Maret 2022
0 dilihat
Menelisik Dinasti Bupati Arusani di Buton Selatan
Bupati Buton Selatan (Busel), La Ode Arusani ketika memberikan sambutan pada kegiatan forum perangkat daerah. Foto: Ist

" Secara konstitusi, tak ada larangan bagi kepala daerah menempatkan keluarganya pada jabatan strategis di pemerintahan "

BUTON SELATAN, TELISIK.ID - Setelah La Ode Budiman resmi dilantik menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Buton Selatan (Busel), maka seluruh jabatan strategis pemerintahan baik eksekutif dan legislatif resmi jatuh ke keluarga Bupati Arusani.

Secara konstitusi, tak ada larangan bagi kepala daerah menempatkan keluarganya pada jabatan strategis di pemerintahan. Namun beberapa pengamat menilai, politik dinasti syarat akan korupsi.

Salah satunya, Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) sekaligus pengamat politik, Ujang Komarudin. Mengutip Merdeka.com, Ujang menilai, dinasti politik menjadi salah satu bibit terjadinya korupsi. Untuk itu harus ada aturan guna mencegah dinasti politik terjadi di Indonesia.

"Salah satu persoalan korupsi mengapa terjangkit dan meranah di Indonesia. Salah satunya adalah karena dinasti politik itu," katanya saat dihubungi Merdeka, Minggu (17/10).

"Sampai hari ini, dinasti politik masih boleh bahkan bebas. Oleh karena itu sebenernya bahkan undang-undang tidak melarang itu, ga ada aturan yang dilanggar terkait dinasti politik," tambahnya.

Baca Juga: Satgas COVID-19 Butur Upayakan Masyarakat Terdaftar di Aplikasi PeduliLindungi

Ia melanjutkan, Indonesia saat ini memerlukan aturan yang mengatur terkait dinasti politik. Tujuannya agar hal terkait korupsi yang berada dalam pusaran dinasti politik dapat terhindar.

Apabila tidak ada aturan yang mengatur dinasti politik, maka semua orang akan dapat mudah dengan melakukan penguasaan.

"Yang ada aturannya saja orang kadang-kadang diakalin. Apalagi yang tidak ada aturannya," ujarnya.

Lantas, siapa saja keluarga Bupati Arusani yang menduduki jabatan strategis di eksekutif dan legislatif di Buton Selatan?

Dari penelusuran tim Telisik.id, diketahui bahwa Sekda Busel yang baru saja dilantik, La Ode Budiman, adalah kakak ipar Arusani. La Ode Budiman adalah kakak kandung Wa Ode Ruhania yang tidak lain istri Arusani sekaligus anggota DPRD Busel saat ini.

Sedang pada legislatif, jabatan Ketua DPRD Busel dijabat oleh La Ode Armada. La Ode Armada adalah adik kandung Arusani.

Pada komposisi di DPRD, istri Arusani, Wa Ode Ruhania, menjabat sebagai ketua Fraksi PDIP.

Baca Juga: Dinsos Konawe Pastikan Penerima BPNT Bebas Belanja Dimana Saja

Pada bidang kepemudaan, adik bungsu Arusani, La Ode Aris, menjabat sebagai Ketua Karang Taruna Busel. Kemudian anak sulungnya, La Ode Risawal, menjabat sebagai Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Busel.

Pada lingkup birokrasi, sejumlah OPD strategis dijabat oleh pamannya. Di antaranya, Dinas PU, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan dan Kalak BPBD.

Seluruh nama tersebut diketahui paman Bupati Arusani, kecuali Kepala Badan Pengelola Keuangan, La Ode Karman. Calon Sekda Busel ini diketahui sepupu sekali Arusnai.

Dengan formasi itu, maka dinasti Bupati yang berakhir bersama Buton Tengah (Buteng) dan Muna Barat (Mubar) pada 22 mei 2022 mendatang, komplit diisi keluarga Arusani. (C)

Reporter: Deni Djohan

Editor: Kardin

Baca Juga