Partai Gerindra Diklaim Beberapa Balon Bupati, Ketua DPC Muna: Itu Hal Biasa
Putri Wulandari, telisik indonesia
Rabu, 05 Juni 2024
0 dilihat
Ketua DPC Gerindra Muna, Purnama Ramadhan menyebut Partai Gerindra mengutamakan kader atau ketua DPC. Foto: Putri Wulandari/Telisik
" Partai Gerindra mengutamakan kader untuk diusung dalam pilkada mendatang. Namun saat ini ada beberapa balon kepala daerah yang mengklaim diusung oleh partai besutan Prabowo Subianto itu "


MUNA BARAT, TELISIK.ID - Partai Gerindra mengutamakan kader untuk diusung dalam pilkada mendatang. Namun saat ini ada beberapa balon kepala daerah yang mengklaim diusung oleh partai besutan Prabowo Subianto itu.
Ketua DPC Gerindra Muna, Purnama Ramadhan mengatakan, adalah hal biasa bila ada bakal calon bupati yang mengklaim diusung oleh Partai Gerindra.
"Kalau cuma mengklaim biar kan sajalah, hal biasa dalam kondisi saat ini. Tapi kita lihat buktinya nanti," ujarnya, Selasa (4/6/2024).
Ia mengatakan, berdasarkan hasil rapat koordinasi dan rapat pimpinan Partai Gerindra, telah diputuskan akan mendorong kader dan mengutamakan ketua DPC, terkecuali ketua DPC itu sendiri tidak mau maju.
Ia juga kembali menegaskan bahwa saat ini dirinya adalah Ketua DPC Partai Gerindra Muna definitif setelah sebelumnya menjadi pelaksana tugas saat eks Ketua DPC Gerindra bermasalah.
Baca Juga: Mantan Pramugari Karlina Sukarman Nyatakan Diri Maju Pilkada Buton Selatan
Kemudian pada 20 November 2023 lalu, ia diberikan SK dengan stempel basah dari Ketua Umum Partai Gerindra dan Sekjen DPP Partai Gerindra.
"Saya sampai saat ini masih ketua definitif, dan tidak ada pergantian ketua hingga pilkada terkecuali ada hal-hal yang luar biasa terjadi," pungkasnya.
Dikatakan, majunya kader atau ketua DPC di pilkada ini sebagai bentuk ucapan terima kasih Prabowo yang telah dimenangkan sebagai presiden.
Baca Juga: Pengusaha Muda Ini Bertarung di Pilkada Muna Barat
Diketahui, bakal calon Bupati Muna, LM Rajiun Tumada, akan berpasangan dengan Purnama Ramadhan di Pilkada Muna mendatang.
Ditunjuknya Ketua DPC Gerindra Muna sebagai pasangannya, karena memiliki peluang untuk mengantarkan menuju kursi pimpinan Muna. Selain itu, juga karena arahan dari Ketua DPP Gerindra.
"Purnama Ramadhan itu bukan lagi pelaksana tetapi telah menjadi ketua definitif Gerindra Muna, nanti beliau yang akan mendampingi di Pilkada mendatang," ujar Rajiun. (B)
Penulis: Putri Wulandari
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS